Sabtu, 22 Oktober 2016

Posted by Unknown 17.07.00

Team Fortress 2
- adalah game bergenre FPS (First-person shooter) multiplayer, Game ini diciptakan dan dikembangkan oleh Valve Corporation. Kamu dapat memainkan game ini secara online, Namun kamu harus download game ini terlebih dahulu di Steam. Game ini dapat dijadikan game kompetitif dimana team-team dari luar negeri melawan satu sama lain.

Cara Bermain

Saat sebelum dimulainya game, Kamu harus terlebih dahulu memilih salah satu karakter dari sembilan karakter, Masing-masing karakter memiliki kemampuan yang unik, kelemahan, Dan kekuatan senjata. Masing-masing karakter mempunyai 3 type, yaitu  :


Penyerang

  • Scout      : Scout merupakan karakter paling tercepat. Scout memakai senjata type shotgun, pistol dan baseball bat.
  • Soldier    : Soldier merupakan salah satu karakter yang kuat. Soldier memakai senjata rocket launcher, shotgun dan sebuah cangkul mini.
  • Pyro        : Pyro merupakan karakter yang sering menyergap. Pyro memakai senjata flamethrower, shotgun, dan kapak pemadam kebakaran.
Pertahanan
  • Engineer    : Engineer adalah pakar pertahanan di tim, dilengkapi dengan turret otomatis dan sebuah dispenser untuk mensupport pemain-pemain yang lain. Engineer memakai shotgun, pistol, dan kunci inggris.
  • Heavy        : Heavy merupakan karakter yang paling kuat dan juga paling lamban. Heavy bisa digunakan untuk mempertahankan sebuah tempat dan bisa digunakan untuk menyerang. Heavy memakai senjata minigun, shotgun, dan kelapan tangannya sendiri.
  • Demoman  : Demoman merupakan karakter yang bisa mempertahankan poin-poin penting dan menyerang dengan efektif.Demoman memakai senjata grenade launcher, stickybomb launcher dan botol bir minumannya.
Support

  • Medic        : Medic merupakan healer utama dalam team. Dia dapat memberikan buff kebal terhadap serangan dalam jangka waktu pendek. Medic memakai senjata syringe gun, medi-gun, Dan gergaji tulang.
  • Sniper        : Sniper mempunyai karakter yang lemah, namun dia yang bisa membunuh karakter-karakter penting seperti Medic dan Engineer. Sniper memakai senjata sniper rifle, SMG, Dan kukri.
  • Spy            : Spy merupakan karakter yang dapat menyusup menjadi karakter lain yang membuat pemain berubah adalah senjata disquise kit. Spy memakai senjata revolver, sapper, butterfly knife, Dan disquise kit.

Game ini mempunyai tipe-tipe permainan yang tersedia. Berikut tipe-tipe permainan :

Capture the Flag
Tipe game ini dimana setiap team harus mengambil flag team musuh dan membawanya kembali ke markas mereka. Salah satu team akan menang jika telah merebut 3 flag.

King of the Hill
Tipe game ini dimana satu team harus berebut satu poin. Setelah mendapatkan poin tersebut, Team tersebut harus mempertahankannya sampai waktunya habis.

Attack/Defense
Di dalam tipe game ini terdapat 2 team, Yang pertama adalah Team RED, dan Team BLU. 
Masing-masing team mempunyai tugas dimana RED harus mempertahankan markas mereka dari serangan BLU atau BLU menghancurkan markas RED.

ArenaDalam tipe ini dimana 5 sampai 6 pemain di setiap team melawan satu sama lain. Salah satu team akan menang jika mereka berhasil membunuh semua pemain team musuh.

Minimum Requrements :


  • CPU: Pentium 4/Athlon XP or better
  • CPU Speed: 1.7 GHz
  • RAM: 512 MB
  • OS: Windows 2000/XP/Vista
  • Video Card: DirectX 8.1 compatible video card (NVIDIA GeForce4+ / ATI Radeon 8500+)
  • Sound Card: Yes
  • Free Disk Space: 5 GB

Posted by Unknown 10.42.00


BADLAND -
adalah game yang diciptakan dan dikembangkan oleh Frogmind Games. Game ini bergenre puzzle, Game ini berPlatform Microsoft Windows, iOS, Android, Playstation 3/4, dan
Xbox One. Kamu dapat memainkan game ini dengan gratis, Jika kamu ingin memainkannya di Android kamu maka kamu harus download dulu di Play Store.

Cara Bermain


Kamu akan bermain di dalam hutan karena kamu akan berperan sebagai makhluk penghuni hutan tersebut. Di dalam game ini kamu diharuskan untuk menyelesaikan level demi level sambil mengumpulkan kloningan sebanyak-banyaknya yang dapat diselamatkan.



Pada saat game dimulai pada sebuah portal yang akan membawa kamu dari level satu ke level berikutnya. Tap dimana saja yang kamu inginkan untuk terbang serta mengontrol karakter yang kamu mainkan. Kamu harus mengontrol dengan baik karena di dalam hutan terdapat banyak sekali benda-benda penghalang.

Kamu harus menemukan Power ups karena dengan Power ups tersebut kamu baru bisa menyelesaikan level tersebut. Misalnya saat karakter berubah menjadi besar atau kecil dan hal tersebut sangat berguna untuk meloloskan diri dari tempat yang kecil dan mendorong batu yang besar yang hanya bisa dilakukan dengan tubuh yang besar.

Power ups memiliki jenis yang berbeda-beda seperti mempercepat scrolling screen atau memperlambatnya, membuat karakter berduri, dan membuat karakter berputar terus.

Game ini akan berakhir/Game Over jika karakter kamu ketinggalan dengan layar yang berjalan ke arah kiri, dan jika karakter kamu karena batu, gerigi besi dan benda lainnya.




Jumat, 21 Oktober 2016

Posted by Unknown 06.49.00


ELEX -
adalah game bertema action role-playing, Game ini diciptakan oleh THQ Nordic dan dikembangkan oleh Piranha Bytes. ELEX merupakan singkatan dari Electric, Lavish, Exhilarating, Xenial. Dalam permainan ini kamu dapat memiliki pack jet yang digunakan untuk mengeksplorasi lingkungan permainan.



Plot


Pada saat itu sebuah planet yang bernama Magalan yang melihat masa depan, Kemudian meteor menabrak planet yang menyebabkan kehancuran besar-besaran. Mereka yang selamat dalam peristiwa tersebut sekarang terjebak dalam pertempuran untuk bertahan hidup, Perjuangan untuk memustukan nasib planet. Di tengah pertarungan ini untuk memperebutkan elemen ELEX, Elemen ini sangat berharga dan terbatas yang tiba dengan meteor, Elemen ini dapat memberikan kekuatan magis, atau kembali mengukir hidup menjadi bentuk-bentuk baru, dan berbeda.

Di ceritakan Protagonis adalah mantan anggota Albs yang mengkonsumsi ELEX, Dia mengkonsumsi ELEX dikarenakan untuk memulihkan diri dari kecelakaan jet-nya Glider. Lalu dia diklasifikasikan sebagai penghianat Albs. Pusat cerita akan tertuju pada sejarah Protagonis untuk menyembunyikan identitasnya dari mantan anggota Albs dan dari faksi-faksi sebelumnya.


SYSTEM REQUIREMENTS MINIMUM : 



  • OS: Windows 7, 8, Windows 10 (64 bit) 
  • Processor: Intel Core i5 at 2.5 GHz or better or AMD Phenom II x4 940 at 3.0 GHz 
  • Memory: 6 GB RAM 
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 570 or AMD Radeon HD 5870, 1 GB VRAM 
  • DirectX: Version 11 
  • Storage: 20 GB available space 
  • Sound Card: DirectX compatible Sound card 







Jumat, 14 Oktober 2016

Posted by Unknown 17.06.00


Waframe -
adalah game bergenre Third-person shooter yang diciptakan dan dikembangkan oleh Digital Extremes. Kamu akan bermain sebagai salah satu klan tenno, Tenno adalah sebuah klan yang telah tertidur selama berabad-abad dan akhirnya terbangun kembali untuk berperang.

Yang akan melawan kamu di game ini merupakan korban dari virus Technocyte, yaitu Grineer, Dan Ras humanoid yang telah di kloning yang memiliki kemampuan militer yang kuat.



Cara Bermain


Ketika pertama kali memulai permainan kamu dianjurkan untuk memilih Waframe atau karakter sendiri yang akan kamu gunakan selama bermain. Setiap karakter memiliki skill dan kelebihan yang berbeda.

Seperti pada game 3rd person shooter pada umumnya, Kamu menghabisi para musuh dengan menggunakan senjata mesin seperti assault rifle atau pistol dan sejenisnya. Namun perbedaan game ini pada 3rd person shooter umumnya adalah pedang. Di dalam game ini kamu akan diberikan sebilah pedang sebagai salah satu senjata utama untuk menebas para musuh ataupun melakukan stealth attack.

Musuh yang dihadapi juga memiliki kelebihan yang berbeda-beda, seperti Grinner memiliki persenjataan dan armor yang kuat, Infected memiliki gerakan yang cepat namun tidak memiliki armor yang kuat, Dan sedangkan Corpus menggunakan robot dan sniper untuk menghabisi para Tenno. Masing-masing Karakter Waframe juga memiliki karakteristik skill yang berbeda. Contohnya skill yang dimiliki Excalibur yang lebih bersifat untuk meele attack, sedangkan Mag lebih bersifat ke support dan force attack seperti Bullet Atracktor.

Missions dan Objectives

Level dari waframe merupakan terdiri dari beberapa planet yang merupakan tema dari sekumpulan misi. Dalam satu planet kamu harus menyelesaikan beberapa misi untuk membuka planet selanjutnya. Dalam menjalankan misi tersebut kamu dapat bermain Solo atau bersama orang lain secara random, Kamu juga dapat bermain bersama dikenal jika mau.

Objective dari setiap misi juga berbeda-beda, Ada yang diharuskan untuk menyelamatkan tawanan, mengembalikan item, dan bertahan hidup selama mungkin, Dan lainnya.

Genre  :   Third-person shooter
Mode  :   Single-player, multiplayer

System Requrements

  • OS              : Windows XP with Service Pack 3 or higher.
  • CPU           : Intel Core Duo E6400 or AMD Athlon 64 4000+
  • RAM          : 2 GB Recommend 6+ GB
  • GPU           : Nvidia Geforce 8600 or ATI Radeon HD 3600
  • DirectX      : 9.0c
  • Hard Drive : 12 GB of hard drive space



Posted by Unknown 14.51.00



The Witness -
adalah game puzzle dengan lingkungan open-world, Game ini diterbitkan dan dikembangkan oleh Thekla, Inc. Game ini bersifat open-world, dimana kamu bebas menjelajahi wilayah tersebut.

Game ini terlihat sangat unik, Karena kamu akan berjalan menulusuri sebuah pulau yang indah sambil memecahkan sebuah beberapa tipe puzzle untuk membuka ruangan-ruangan dan juga untuk membuat platform berpindah agar bisa kamu lewati.





Cara Bermain


Kamu akan diberikan beberapa tipe puzzle, Jika sudah berhasil menyelesaikan puzzle yang diberikan, maka akan membuat platform berpindah agar dapat kamu lewati.

Game ini dengan sudut pandang orang pertama, Dimana kamu harus menyelesaikan setiap panel untuk dieksplorasi. Didalam game ini kamu harus benar-benar memahami teka-teki nya atau kamu akan kesulitan untuk ke panel berikutnya.


          Platform    : Microsoft Windows
                            PlayStation 4
                            Xbox One
                            iOS


  • Genre      :Puzzle
  • Mode      :Single-player

Minimum Requirements

  • OS: Windows 7
  • Processor: 1.8GHz
  • Memory: 4 GB RAM
  • Graphics: Intel HD 4000 series
  • DirectX: Version 10
  • Storage: 4 GB available space


Recomended Requirements

  • OS: Windows 7
  • Processor: 2.4GHz
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: GeForce 780
  • DirectX: Version 10
  • Storage: 4 GB available space

Selasa, 11 Oktober 2016

Posted by Unknown 06.45.00


Overwatch -
Adalah game multiplayer dengan tampilan first person shooter ( FPS ), dengan tampilan permainan objektif seperti Dota 2. Game ini merupakan karya dari Blizzard dan dikembangkan oleh Activision Blizzard, Game ini sangat di tunggu di tahun 2016.


Cerita
Game ini menceritakan tentang masa depan bumi bertahun-tahun setelah resolusi robot "Omnic". Untuk mengakhirinya maka dibentuk satuan tugas Internasional yang disebut Overwatch. Namun terjadi tuduhan korupsi pada satuan petugas Overwatch, lalu serangan resmi terjadi pada pemimpin Overwatch.



Cara Bermain
Di dalam game ini terdapat 21 hero yang dapat kamu pilih, Setiap hero dapat berkontribusi dengan caranya sendiri-sendiri. Dalam game ini hal terpentingnya adalah memahami Peran Hero dan merancang kerja sama yang baik. Hero tank dan support sangat dibutuhkan di dalam tim, karena mereka bertugas menangkal serangan lawan.

Misi dalam Overwatch terbagi dua jenis, yaitu Attack dan Defense, Namun harus ditambahkan dengan kebutuhan taktik berbeda-beda. Seperti, Misi Defense di control point akan berbeda dengan misi Defense untuk melindungi payload (kendaraan bermuatan) yang sedang berjalan. Dan ada juga misi yang mengharuskan kedua tim untuk sama-sama melakukan Attack dan memperebutkan satu control point di tengah arena.

Kita harus membentuk tim yang variatif dan seimbang dalam Overwatch.

Minimum PC system requirements Overwatch (Kebutuhan minimum Overwatch):
OS                : Win 7 64
Processor     : Core i3-540 3.06GHz atau Phenom II X3 720
Memory       : 4 GB RAM
Video Card  : GeForce GTX 460 atau Radeon HD 4850
Sound Card : DX 11
Hard Drive  : 5 GB

Recommended PC system requirements Overwatch (Kebutuhan rekomendasi Overwatch):
OS               : Win 7 64
Processor    : Core i5-670 3.46GHz atau Phenom II X4 900e
Memory      : 6 GB RAM
Video Card : GeForce GTX 660 atau Radeon HD 7950
Sound Card : DX 11
Hard Drive  : 5 GB


Minggu, 09 Oktober 2016

Posted by Unknown 03.23.00

Closers -
adalah type game yang berunsur MMORPG (Massively Multiplayer Online Role Playing Game) dan Ultra High Speed Action Fighting, Game ini dikembangkan oleh Naddic Games dan di terbitkan oleh Nexon di Korea Selatan, dan Megaxus  di Indonesia.


Cerita.
Pada tahun 2020, Kota Seoul oleh monster dari dimensi lain yang dinamakan Dimensional Monster. Akibat serangan para monster tersebut kota seoul dibangun kembali dan dinamakan menjadi New Seoul. Para monster bermunculan dari gerbang yang dinamakan Dimensional Gate, Lalu mereka menyebar keseluruh dunia dan menghancurkan kota - kota di seluruh dunia. Akibat serangan para monster dapat memberikan Efek Supranatural bagi sebagian manusia.

Dengan mendapat kekuatan supranatural tersebut, Para manusia yang memiliki kekuatan supranatural berusaha untuk menutup gerbang Dimensional Gate. Lalu, Para manusia yang memiliki supranatural tersebut dinamakan Closers.

Dengan berakhirnya perang tersebut, Dunia kembali menemukan kedamaian dan kota - kota yang hancur dibangun kembali. Serta negara - negara juga telah memulai riset untuk mengatasi Dimensional Gates dan Dimensional Monsters, Dari sinilah pembetukan Union yang berisi para Closers dari First Dimensional War, Para Union tersebut berfungsi sebagai pasukan keamanan terhadap kemunculan Dimensional War selanjutnya.

Ternyata, Gerbang Dimensional Gate kembali terbuka dan mengeluarkan Dimensional Monster yang lebih kuat dari sebelumnya. Dari sinilah para agen Closers dari salah satu anggota union di New Seoul, Yang bernama tim Black Lambs.



Cara Bermain.

Di dalam game ini setiap karakter mempunyai kemampuan yang berbeda-beda, Dan untuk bermain didalam game ini kamu harus memilih salah satu karakter terlebih dahulu, berikut karakter-karakter closers :

Seha Lee ( Striker )Seha Lee adalah seorang striker. Cocok untuk kamu yang suka tipe pedang.

Seulbi Lee ( Caster )Seulbi Lee merupakan Adik dari Seha lee. Kemampuannya dapat mendatangkan bus/pesawat secara tiba-tiba.

Yuri Seo ( Ranger )
Yuri Seo merupakan seorang ahli pedang dan gunner, Dia dapat menjadi type bermain jarak dekat dan jarak jauh.

J ( Fighter )
J
adalah seorang petarung jarak dekat, Dia tidak dapat menggunakan pedang dan pistol sekalipun.

Misteltein ( Lancer )
Dia berasal dari Jerman untuk membantu konflik yang terjadi di Korea. Dia adalah type bermain jarak dekat.

Nata ( Hunter )
Nata adalah seseorang yang sangat misterius dan selalu pemarah. Dia mempunyai kelincahan dalam bertarung.

Levia ( Witch )
Levia merupakan seorang penyihir yang lahir dari dimensional monster. Karakter ini sangat pemalu dan sering meminta maaf.

Harpy ( Rogue )
Harpy merupakan type bertarung jarak dekat, Dia bisa menggunakan Magic ketika bertarung.

Di dalam game ini memiliki 2 jenis permainan yaitu PVP (Player Versus Player) dan PVE 
(Player Versus Enemy). Semua pemain dari seluruh Indonesia akan diadu untuk jenis PVP. Untuk Jenis PVE kamu bisa bermain sendiri atau berkelompok ( Team ) dalam permainan Dungeon dan untuk membunuh para Dimensional Monster.

Sabtu, 08 Oktober 2016

Posted by Unknown 13.29.00

Tree Of Savior -
adalah game MMORPG asal korea yang dikembangkan oleh IMC Games dan di terbitkan di Indonesia oleh Gemscool. Permainan di ciptakan oleh pengembang Ragnarok Online, Kim Hakkyu.

Plot
Cerita ini diadaptasi dari mitologi Lithuania. Kisah permainan ini dimulai saat para dewi di klaipeda tidak dapat menjawab permintaan dan permohonan manusia. Lalu suatu hari, seekor makhluk legenda tiba - tiba muncul di tengah kota dan menghancurkan kota tersebut berserta penduduknya. Karena serangan monster tersebut para penduduk kota lari dan menyebar ke berbagai penjuru. Sejak kemunculan monster tersebut, berbagai obyek seperti pohon, binatang, dan lainnya ikut berubah seperti monster yang dapat memakan manusia. Empat tahun setelah peristiwa tersebut, beberapa orang bermimpi bahwa dewi - dewi Klaipeda akan datang kembali. Mimpi tersebut dianggap pertanda dan mendorong petualang dari penjuru kerajaan untuk menyelamatkan para dewi dan dalam perjalanannya membuka kisah - kisah tersembunyi tentang monster.


Cara Bermain

Di dalam Game ini terdapat 4 Class yaitu Archer, Swordsman, Cleric, dan Wizard. Setiap karakter mempunyai Type kemampuan yang berbeda - beda.

Archer
Archer menggunakan Bow/Panah, CrossBow dan perlengkapan lainnya. Kemampuan Archer adalah serangan jarak jauh dan menyerang sambil bergerak.

Swordsman
Swordsman adalah petarung dengan kemampuan phsycal yang kuat. Swordsman menggunakan berbagai senjata untuk bertarung di garis depan atau type penyerang jarak dekat.

Cleric
Cleric adalah Class yang dapat menyembuhkan dengan skill Healnya dan melindungi sesama dengan Blessing of the Goddess. Cleric juga dapat mengalahkan musuh dengan pukulan yang keras.

Wizard
Wizard adalah Class yang menggunakan Magic untuk menahan serangan atau melindungi diri. Wizard dapat membuat serangan yang sangat kuat yang terfokus pada satu target maupun serangan area terhadap banyak musuh.

Saat sudah memilih salah satu Class di atas kamu akan ditunjukan cara - cara bermain seperti tutorial dan basic quest pada awal permainan. Saat bermain ditiap dungeon/field ada Tree Root Crystal yang berguna untuk memulihkan stamina. Stamina digunakan untuk melakukan aktivitas seperti berjalan, dan untuk berlari jika kalian menjadi seorang Warrior. Game ini mempunya dua basic system exp, yaitu untuk karakter dan untuk Class. Saat kamu naik level kamu dapat menambah status karakter kalian dengan menekan F1 lalu akan muncul Elemen - Elemen seperti ini :

           STR  : untuk menaikan Physical attack,Critical Attack dan Max Inventory
           CON : untuk menaikan HP, recovery HP,Critical Ressist dan Max Inventory
           INT   : untuk menaikan Magic attack
           SPR   : untuk menaikan max SP,Recovery SP, block peneration dan magic defense.
           DEX  : untuk menaikan Accuracy,Evasion,Critical



Setelah kalian mencapai level 15 kamu dapat mengubah job rank 2 kamu menjadi lebih mendalam. Enchane untuk menempa senjata kalian sendiri. Dengan membeli item Anvil di Merchant Tools
( Mirina ) di town, biaya menempa akan semakin mahal seiring tingkatan weapon dan grade weapon tersebut.





Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Search

Flag Counter

Info

Jika kamu ingin bermain sesuatu game, agar lebih mudah mencari tahu tentang game tersebut terlebih dahulu.

Post's

Terima Kasih ~

Semoga artikel yang telah saya posting ini dapat membantu anda.